Pringsewu – Fakta Aktual.
Pekon Tanjung Rusia Timur menjadi tuan rumah dalam kegiatan pelaksanaan penilaian Lomba Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) yang bertempat di balai pekon Tanjung Rusia Timur. Rabu (19/02/2025).
Ir. Iskandar Muda Kepala dinas PMP Pringsewu beserta jajaran, Anton Dwi Wahyono S.E, M.Si,camat Pardasuka, Dedi Irawan Kepala Pekon Tanjung Rusia Timur, Kepala Pekon Sekecamatan Pardasuka, Danramil,Kapolsek Pardasuka,Uspika Kecamatan Pardasuka, Ketua BHP, LPM, Karang taruna, Ketua PKK,KWT, beserta Posyandu Pekon tanjung rusia timur menghadiri acara tersebut.
Poin dalam penilaian lomba bulan Bhakti gotong royong diantara nya adalah partisipasi peserta dalam kegiatan sosial, kemampuan berkomunikasi dan berkolaborasi dengan masyarakat, serta inisiatif dalam membangun hubungan harmonis dan kebersamaan yang kuat.
Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) merupakan upaya untuk melestarikan dan menumbuhkembangkan kembali semangat gotong royong. Hal ini bertujuan untuk meninjau sejauh mana keberhasilan Pemerintahan Desa dalam memajukan desanya.
Dalam arahannya, Ir. Iskandar Muda Kepala dinas PMP Pringsewu bersyukur dengan adanya kegiatan BBGRM ini. Menurutnya, dengan adanya lomba ini memberikan motivasi bagi seluruh pekon yang berada di kabupaten Pringsewu untuk menjadikan semangat gotong-royong sebagai modal memajukan wilayahnya masing-masing.
Di samping itu penilaian lomba bulan Bhakti gotong royong masyarakat (BBGRM) menurut Iskandar Muda selaku Kepala dinas PMP juga memberikan pemberdayaan kepada lembaga lembaga pekon, terutama untuk pekon Tanjung Rusia Timur sendiri dimana tempat kegiatan di selenggarakan.
Selain itu,Anton Dwi Wahyono S.E, M.Si,camat Pardasuka juga menegaskan, bahwa sikap gotong royong merupakan suatu yang sangat luar biasa dan menjadi bagian dari budaya Indonesia.
“Ini suatu nilai yang harus dilestarikan dan sudah menyatu dengan diri kita ,karena ini juga memberikan dampak yang signifikan pada masyarakat dalam mengimplementasikan budaya gotong royong di kehidupan sehari-hari” jelas Anton Dwi Wahyono, S.E,M.Si di akhir penyampaianya. ( FPII )